Sering Mimpi Seolah Terjatuh? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Adhima Ratnaningtyas . May 29, 2022

Foto: Unsplash

Teknologi.id - Mimpi sering disebut sebagai bunga tidur. Namun, pernahkah kamu mimpi seolah sedang terjatuh dan tiba-tiba terbangun dalam keadaan kaget seolah kamu sungguh terjatuh? Ternyata, mimpi tersebut punya penjelasan ilmiahnya sendiri!

Menurut Medical News Today, kondisi tersebut dinamakan sebagai hypnagogic jerk atau lebih akrab disebut sebagai hypnic jerk. Kondisi tersebut terjadi di saat tubuh mengalami kedutan atau kejang singkat secara tiba-tiba, atau sensasi seperti sedang jatuh saat tidur, dimana penderita hypnic jerk juga dapat mengalami gejala seperti mendengar suara letusan kecil atau seperti melihat kilatan cahaya.

Kondisi ini bisa terjadi karena ketika kita bermimpi terjatuh atau tersandung, otot dalam tubuh kita juga menegang dan bersiap menerima konsekuensi dari jatuh tersebut. Namun, ketika kita mencapai tanah, kita otomatis akan terbangun dengan kaget sebagai reaksi dari otot kita akan prosesi jatuh yang kita alami dalam mimpi.

Baca juga: Cara Melihat Data Pribadi yang Tersimpan di Aplikasi WhatsApp

Secara medis, kondisi ini memang bukan termasuk kondisi kronis. Tetapi, jika seseorang mengalaminya terus menerus, orang tersebut bisa mengalami insomnia, gangguan berjalan, gangguan bicara, atau gangguan makan. 

Foto: SleepScore

Penyebab terjadinya hypnic jerk bisa jadi karena olahraga di waktu sore, petang, atau malam, konsumsi stimulan seperti kafein atau nikotin, stress berlebih, gangguan saat tidur, atau konsumsi obat-obatan.

Cara mengatasinya adalah dengan mulai mengurangi konsumsi stimulan, tidak berolahraga di waktu yang tidak direkomendasikan, usahakan rileks dan kurangi stress sebelum tidur, matikan lampu, dan cobalah untuk membangun jam tidur yang baik.

Sebisa mungkin, hindari penyebab yang disebutkan di atas, namun jika kondisi sudah parah, jangan lupa untuk konsultasi ke dokter!

(AR)

author1
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar