Indonesia Jadi Negara Paling "Rajin" Akses Internet via HP di Dunia

Mohammad Owen . May 06, 2025

Indonesia Jadi Negara Paling "Rajin" Akses Internet via HP di Dunia

Sumber: Freepik

Teknologi.id - Laporan We Are Social 2025 Bikin Takjub! Pernah nggak sih kamu ngerasa sehari tanpa HP tuh kayak hidup tanpa oksigen digital? Ternyata, kamu nggak sendirian. Bahkan bisa dibilang, satu negara pun merasakan hal yang sama!

Baca juga: Masa Aktif Paket Internet Berubah, General Manager Telkomsel Buka Suara

Yes, Indonesia resmi dinobatkan sebagai negara paling "rajin" internetan lewat HP di dunia menurut laporan terbaru Digital 2025 Global Overview Report yang dirilis oleh perusahaan data ternama, We Are Social.

Indonesia Pecahkan Rekor Dunia: 98,7% Pengguna Internet Akses Lewat HP

Bayangin aja, dari total 223 juta pengguna internet di Indonesia, sebanyak 98,7 persen lebih memilih HP sebagai perangkat utama untuk berselancar di dunia maya. Angka ini membuat Indonesia jadi nomor satu secara global, mengalahkan negara-negara lain yang juga terkenal "nempel" sama gadget.

Untuk perbandingan:

  • Filipina: 98,4%

  • Afrika Selatan: 98,3%

  • Brasil: 98,1%

  • Thailand: 98%

  • Malaysia: 97,7%

Jelas banget kalau masyarakat Indonesia jauh lebih tergantung pada HP dibanding negara-negara lain, bahkan tetangga di kawasan Asia Tenggara.

Tren Global Juga Mengarah ke HP

Kalau dilihat secara global, tren penggunaan HP untuk mengakses internet memang sangat dominan. Data dari laporan yang sama menyebutkan bahwa 95,9 persen pengguna internet di seluruh dunia menggunakan HP sebagai perangkat utama. Sementara laptop dan desktop? Ketinggalan jauh di angka 61,4 persen.

Nggak heran sih. HP sekarang bukan cuma buat telepon dan kirim pesan. Semua aktivitas, mulai dari browsing, nonton, kerja, sampai belanja online. Semua ini bisa dilakukan lewat layar kecil di genggaman yaitu gadget.

Rata-rata Waktu Online Lewat HP: 33 Jam per Minggu!

Nggak cuma soal jumlah, durasi waktu yang dihabiskan orang untuk internetan lewat HP juga luar biasa. Menurut laporan Digital 2025, rata-rata pengguna global menghabiskan sekitar 33 jam 23 menit per minggu buat mengakses media digital dari HP. Itu setara hampir 5 jam per hari, lho!

Bayangkan berapa banyak video TikTok yang bisa ditonton, berapa stories yang bisa di-skip, dan berapa notifikasi yang bisa dibuka dalam waktu sebanyak itu.

Orang-orang Pada Ngapain Sih Internetan?

Masih dari laporan yang sama, ada beberapa alasan utama kenapa orang betah banget internetan:

  • 60,9% buat cari informasi, baik dari media sosial maupun web.

  • 58,6% buat tetap terhubung dengan teman dan keluarga.

  • 54% untuk hiburan, seperti nonton video, film, atau acara TV.

HP sekarang memang jadi alat utama buat memenuhi tiga kebutuhan itu. Mau cari resep makanan? Cukup buka YouTube. Mau ngobrol sama teman jauh? Tinggal buka WhatsApp atau Telegram. Mau hiburan? Netflix dan TikTok selalu siap.

Perbedaan Alasan Berdasarkan Usia

Yang menarik, alasan orang internetan juga beda tergantung usia mereka. Misalnya:

  • Kelompok usia 16–24 tahun:

    • 60,7% mengakses internet untuk komunikasi sosial (chat, call, sosmed).

    • 59,8% untuk cari informasi.

  • Kelompok usia 35–44 tahun:

    • 59,2% untuk cari informasi.

    • 57,9% untuk komunikasi sosial.

    • 54,3% untuk nonton video.

Dari sini bisa dilihat bahwa anak muda lebih fokus ke koneksi sosial, sementara kelompok dewasa mulai lebih fokus ke produktivitas dan informasi.

Internet Sudah Jadi Bagian Hidup: 5,6 Miliar Pengguna Dunia!

Kebayang nggak sih, pada tahun 2015, pengguna internet global masih di angka 2,96 miliar. Tapi sekarang? Di April 2025, sudah mencapai 5,64 miliar pengguna. Itu berarti, dalam 10 tahun terakhir, hampir dua kali lipat orang-orang di dunia mulai hidup secara digital.

Ledakan pengguna paling terasa saat pandemi COVID-19 melanda dunia di tahun 2019. Saat semua aktivitas beralih ke daring, angka pengguna internet melonjak tajam dari 4,16 miliar (2019) jadi 4,58 miliar (2020).

Dan sejak itu, tren terus menanjak. Saat ini, bisa dibilang hampir semua aspek kehidupan manusia seperti kerja, sekolah, hiburan, belanja, dan lainnya.

Media Sosial Makan Waktu Hidup Manusia

Kalau kamu merasa hidupmu “habis” buat scroll TikTok atau Instagram, ternyata kamu nggak sendiri. Data dari Global Wellness Institute (GWI) menyebutkan bahwa pengguna internet rata-rata menghabiskan 18 jam 41 menit per minggu hanya untuk media sosial.

Lebih gilanya lagi, kalau semua waktu itu dikumpulkan dari semua pengguna internet di dunia, totalnya setara dengan 590 juta tahun waktu manusia dalam setahun hanya untuk sosmed. Angka yang mind-blowing, ya?

Baca juga: Per Februari, Konten Internet Bakal Diawasi Pemerintah Lewat SAMAN

Indonesia Naik Peringkat Pengguna Internet Terbanyak

Posisi Indonesia sebagai kekuatan digital dunia makin kokoh. Pada awal 2025, Indonesia punya 212 juta pengguna internet, dan dalam waktu hanya tiga bulan, jumlah itu naik jadi 223 juta pengguna. Dari total populasi 285 juta jiwa, itu berarti 78,3 persen masyarakat Indonesia sudah melek internet.

Indonesia pun menempati posisi keempat di dunia untuk jumlah pengguna internet terbanyak, di bawah India, China, dan Amerika Serikat. Sebuah capaian luar biasa mengingat pertumbuhan ini sangat cepat dan stabil.

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News.

(mo)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar